MUARA ENIM – Plt Bupati Muara Enim H Juarsah SH melantik 102 kepala desa dalam pemilihan kepala desa 2019 termasuk kepala desa Karang Raja. Dalam kesempatan itu, dia meminta Kepala Desa (Kades) yang telah dilantik untuk memprioritaskan pelayanan terhadap masyarakat setempat.
Acara pelantikan kades tersebut berlangsung di Plaza Gor Pancasila, Senin (30/12), dihadir, Sekda Muara Enim, Kapolres, Dandim 0404, anggota DPRD Kabupaten Muara Enim dan Wakil Ketua PKK Hj Nur Hilyah Juarsah, Organisasi Darma Wanita dan para camat se-Kabupaten Muara Enim.
Plt Bupati Muara Enim H Juarsah SH menyampaikan, kepala desa juga harus disertai rasa tanggungjawab, dedikasi serta suri tauladan sebagai abdi pelayan masyarakat. “Saya meminta agar pelayanan terhadap masyarakat tetap menjadi prioritas penting yang harus dilakukan oleh kepala desa, pelayanan kita harus optimal,” tegas Juarsah.
Selain pelayanan, kata dia, berdasarkan undang undang nomor 6 tahun 2014, kepala desa harus bertugas menyelenggarakan pemerintahan desa, melaksanakan pembangunan desa, pembinaan kemasyarakat desa dan pemberdayaan masyarakat desa. “ Kepala desa jangan merugikan kepentingan umum, menyalahkan wewenang, tugas, hak dan kewajiban,” tegas Plt bupati.